
Papua – Dalam rangka menumbuhkan pemahaman dan kemampuan komunikasi yang profesional di lingkungan kepolisian, Personel Humas Polda Papua melaksanakan kegiatan Pemberian Materi Kehumasan dan Teknik Pembuatan Berita kepada Siswa Diktukba Polri Angkatan ke-53 SPN Polda Papua Resimen Parahita Raksaka, bertempat di Ruang Kelas SPN Polda Papua, Koya Koso, Rabu (29/10/25).
Kegiatan dihadiri oleh Kasubbid Pid Bid Humas Polda Papua, Kompol Nurjanah, S.Sos., M.M, beserta personel Humas Polda Papua. Peserta kegiatan terdiri dari siswa Diktukba Polri Angkatan ke-53 Resimen Parahita Raksaka Peleton A1, A2, dan A3.
Materi pertama membahas Fungsi Teknis Kehumasan Polri, mencakup dasar hukum, ruang lingkup tugas, manajemen informasi, serta peran Humas dalam membangun citra positif dan menjaga kepercayaan publik. Dijelaskan bahwa fungsi utama Humas Polri adalah membina dan menyelenggarakan fungsi kemitraan serta penerangan masyarakat (Penmas), mengelola informasi publik secara transparan, dan mengawasi arus komunikasi digital agar tetap selaras dengan kebijakan institusi.
Selain itu, narasumber juga menekankan pentingnya Etika Profesi Kehumasan Polri, yang selaras dengan prinsip kode etik jurnalistik — independen, berimbang, akurat, serta tidak membuat berita bohong atau menyesatkan. Humas Polri dituntut mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi komunikasi modern dan mengelola informasi publik secara profesional di era digital.
Dalam sesi berikutnya, para siswa mendapat pembelajaran tentang Teknik Pembuatan Berita, yang menjelaskan tahapan pengumpulan informasi, teknik wawancara, observasi, hingga penyusunan naskah berita berdasarkan prinsip piramida terbalik (inverted pyramid). Peserta juga dikenalkan pada proses editing berita, penggunaan bahasa yang jelas dan objektif, serta penyajian berita menarik melalui dukungan foto, infografis, dan elemen multimedia.
“Kemampuan komunikasi dan publikasi yang baik sangat dibutuhkan oleh setiap anggota Polri. Humas adalah garda terdepan dalam membangun citra positif dan menjaga kepercayaan masyarakat terhadap institusi,” ujar Kompol Nurjanah dalam arahannya.
Kegiatan berlangsung interaktif, di mana para siswa aktif bertanya dan berdiskusi mengenai praktik kehumasan dan cara menulis berita yang efektif di lingkungan kepolisian. Kegiatan kemudian diakhiri dengan laporan dari Danton Siswa di masing-masing kelas, yang menyampaikan apresiasi atas pembelajaran yang diberikan oleh tim Humas Polda Papua.
Secara keseluruhan, kegiatan ini berjalan lancar, tertib, dan penuh semangat. Para siswa diharapkan dapat menerapkan ilmu yang diperoleh sebagai bekal dalam menjalankan tugasnya kelak sebagai anggota Polri yang profesional, komunikatif, dan berintegritas.(rd)
Tidak ada komentar