Wamena – Senin, 7 Juli 2025, Polres Jayawijaya melaksanakan kegiatan pertemuan rutin Analisa dan Evaluasi (Anev) bagi para Bhabinkamtibmas yang berlangsung di Kanopi Sat Binmas Polres Jayawijaya.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Waka Polres Jayawijaya KOMPOL I Wayan Laba, SH., MH., dan Kasat Binmas IPTU Benyamin Tandai Payung, serta diikuti oleh sekitar 40 personel Bhabinkamtibmas.
Dalam arahannya, Waka Polres menegaskan bahwa Anev merupakan wadah strategis untuk menyampaikan evaluasi kinerja, menyerap masukan dari lapangan, serta memperkuat komunikasi antara pimpinan dan anggota. Selain itu, beliau juga menekankan pentingnya dokumentasi, pelaporan rutin, serta kesiapan anggota dalam mendukung program ketahanan pangan nasional melalui kegiatan pembukaan lahan dan penanaman jagung secara serentak pada 9 Juli 2025 mendatang.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan penuh semangat, serta diharapkan mampu meningkatkan kinerja dan soliditas Bhabinkamtibmas dalam melayani masyarakat.(rd)
Tidak ada komentar